Untuk Seorang Florianus Ngera :D a.k.a Umbu Nababan/Umbu Spiderno/Umbu Nadus
Hari-hari ini kisah kita berubah dahsyat kawan…Masih ingat, tidak?
Bagaimana Biji mata mau taputar balek, senyum merekah-rekah…hahaha
Karena membahasa sebuah nama, seorang “itu saja”
Seakan “seseorang” itu “Segala”
Semua pasti pernah begitu…Kau, Saya, Mereka yang sok keren mau ketawa kita orang,
Ada lagi…
Mau diam saja, pendam saja…susah
Kita bahkan membiarkan mereka menguasai inti dari mimpi kita
Yang seharusnya teramat pribadi
Disana..mereka selalu ada, menggoda dan tinggi hati
Tengah malam, insomnia
PAgi Buta, menonton matahari dengan bawa mata hitam merekah
Tengah hari, ketika para manusia berbagi cerita
Senja hari hingga petang yang seperti memerangkap pembuluh nadi dan laju otak kiri, jadi Bodok!
Nyaris kita kehilangan “Siapa kita”
Mudah saja kita teraniaya, terjerat dan dibuat kalang kabut, hilang akal, menderita…
Dan kita senang, enakkk, menikmati….Dungu!
Mari kita tertawakan semua isi yang baku, asam-manis-pahit-pedih-perih-asin-hambar-kegirangan melonjak-bergetar-ada lagi yang bilang macam kupu-kupu dalam perut..huahahaha
Pengalaman yang tak lama lagi bakal jadi ramuan paling istimewa!
Karena seperti keyakinan kita sekarang
“Hanya Pujangga yang paham bahwa galau adalah sumber inspirasi”
Asssoyyy
Sudah saatnya kita Jumawa, kawan dan tampil wibawa
Jaman iseng-iseng dan jatuh cinta sampai mabok sudah usai
Yang pasti, kau dan saya tidak pernah sia-siakan masa kita yang seharusnya…
Toh?
UNTUK SEGALA SESUATU ADA MASANYA
UNTUK APAPUN DIBAWAH LANGIT ADA WAKTUNYA
Wassalam,
0 komentar: